Aktivitas Pembelajaran

Jurnal Refleksi

Setelah melakukan tahapan pembelajaran pada sesi ini, Sekarang Kami ingin Sobat Calakan melakukan refleksi terhadap apa yang telah dipelajari. Silakan melakukannya dengan merespon pertanyaan berikut :

Connection:

  1. Apakah Anda pernah menggunakan konten digital dalam pembelajaran sebelumnya? Jika ya, bagaimana pengalaman Anda dalam mengintegrasikannya dengan metode pembelajaran yang Anda gunakan?
  2. Dalam pengalaman Anda mengajar, bagaimana konten digital telah membantu Anda dalam menyampaikan materi dan meningkatkan pemahaman siswa?

Challenge:

  1. Apa saja kendala yang pernah Anda alami saat mencoba menggunakan konten digital dalam proses pembelajaran? Bagaimana cara Anda mengatasi kendala tersebut?
  2. Menurut Anda, apa tantangan terbesar dalam mengintegrasikan konten digital ke dalam strategi pembelajaran yang ada di sekolah Anda?

Concept:

  1. Setelah mengikuti pelatihan ini, konsep apa yang paling menarik bagi Anda tentang pemanfaatan konten digital dalam pembelajaran? Mengapa Anda merasa konsep tersebut penting dalam praktek pengajaran Anda?
  2. Bagaimana Anda akan mengaplikasikan konsep yang telah dipelajari dalam pelatihan ini untuk mengembangkan strategi pembelajaran yang lebih efektif dan menarik bagi siswa?

Change:

  1. Setelah mengikuti pelatihan ini, apa perubahan yang ingin Anda lakukan dalam pendekatan Anda terhadap penggunaan konten digital dalam proses pembelajaran?
  2. Bagaimana Anda berencana untuk mendorong perubahan dalam lingkungan sekolah Anda agar lebih menerima dan mendukung penggunaan konten digital dalam proses pembelajaran?
Post a comment

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *